Mengenal SEO search engine optimization - Mengelola Blog

Mengenal SEO search engine optimization

Mengelolablog.com - Seperti sudah kita ketahui, begitu banyak unsur diperlukan untuk bisa berhasil dalam mengelola sebuah blog/website. Selain artikel bermanfaat, kualitas dan isi konten, diperlukan juga usaha dengan unsur pemasaran untuk bisa meningkatkan dan mempopulerkan blog/website kita.

Beberapa cara bisa dilakukan dalam rangka mempopulerkan web/blog kita, salah satu diantaranya adalah dengan mengiklankan web/blog tersebut kepada media dan jasa pemasaran online.

Namun metode tersebut tentu membutuhkan uang dan biaya besar dalam pelaksanaannya, tentu cara ini belum cocok bagi kita yang sedang menimba ilmu di dunia "ngeblog".

Jangankan membiayai iklan untuk mempopulerkan web/blog, mengisi paket internet supaya tetap online saja rasanya masih "ngos-ngosan".

Salah satu cara gratis untuk mempopulerkan web/blog kita dalam meningkatkan jumlah pengunjung adalah dengan menerapkan pengoptimalan kinerja halaman blog/website terhadap cara kerja mesin telusur (search engine) seperti Google, Bing, Yahoo, dll.

Namun, cara ini membutuhkan waktu cukup lama dan setidaknya dibutuhkan pengetahuan untuk bisa memahami bahasa HTML serta coding sebuah web/blog. Cara ini lebih populer dan dikenal dengan sebutan Search Engine Optimization (SEO).

mengenal search engine optimization
Mengenal SEO - search engine optimization

Apa itu Search Engine Optimization (SEO) ?


Bagi para blogger berpengalaman dan sudah lama berkecimpung dalam dunia ngeblog, mungkin istilah SEO tidak akan asing lagi di telinga, bahkan mungkin sudah banyak pula yang mempraktekkan  ilmu SEO nya sebagai salah satu ujung tombak dalam mempopulerkan blog-blog mereka.

SEO adalah singkatan dari Search Engine Optimization, yaitu langkah mengoptimalkan kinerja halaman blog/website melalui rangkaian dan proses aktivitas secara sistematis untuk bisa tampil dan menempati posisi pertama (atau setidaknya berada dihalaman pertama) pada hasil di halaman pencarian mesin telusur.

Search Engine Optimization dalam web/blog ini sangat berkaitan dengan kata kunci (keyword) pengguna sesuai dengan kebutuhan yang mereka inginkan melalui laman mesin telusur tersebut.

Search Engine Optimization (SEO) adalah serangkaian proses yang dilakukan secara sistematis yang bertujuan untuk meningkatkan volume dan kualitas trafik kunjungan melalui mesin pencari menuju situs web tertentu dengan memanfaatkan mekanisme kerja atau algoritma mesin pencari tersebut. (wikipedia

Search Engine Optimization pada intinya adalah bagaimana kita mengatur web/blog kita dengan maksimal supaya bisa berada di peringkat pertama hasil pencarian berdasarkan kata kunci/ keyword dari pengguna.


1. Komponen pembentuk SEO 


Sebelum kita melangkah lebih jauh tentang apa itu SEO, kita perlu mengetahui siapa dan apa saja komponen pembentuk SEO, sehingga munculah definisi SEO pada paragraf diatas. Menurut pemahaman saya terhadap apa itu SEO, ada 3 komponen dasar yang saling berkaitan dan bekerja sebagai komponen pembentuk SEO.

1.1. Keyword (kata kunci) pencarian

User sebagai pengguna internet menggunakan fasilitas search engine web (seperti halaman Google pencarian, Yahoo atau Bing), akan mengetikkan atau memberikan input berupa data kedalam form pencarian yang disediakan mesin telusur.

Data input ini bisa berupa teks ataupun suara untuk digunakan dalam menemukan artikel/konten yang dibutuhkan sesuai dengan kebutuhan dan tujuan user.

Data input ini lebih dikenal dengan sebutan "keyword" (kata kunci) pencarian.

1.2. Search engine web

Search engine web adalah sebuah halaman web dalam jaringan internet, digunakan untuk membantu user dalam menemukan, memilih, memberikan peringkat serta menyajikan jutaan halaman web/blog lainnya dengan informasi akurat, relevan dan sesuai dengan kebutuhan user berdasarkan data input (keyword) dalam waktu sesingkat-singkatnya.

Beberapa search engine web yang sudah terkenal akan kemampuannya menyusun, mengindeks dan menyajikan jutaan halaman web/blog dengan relevansi lebih baik  adalah Google, selain itu ada pula Yahoo, Bing, dan lain-lain.

1.3. Web/blog

Web/ blog adalah halaman atau sekelompok halaman dalam jaringan internet yang berisi berbagai macam konten media dan informasi,  salah satu contohnya adalah blog ini.


2. Cara kerja Search Engine 


Pekerjaan paling dominan diantara ketiga pembentuk komponen SEO tersebut diatas adalah Search engine web. Utamanya, Search engine web bertugas untuk membantu dalam memilih dan menemukan informasi paling relevan serta sesuai dengan kebutuhan user.

Search engine web terlebih dahulu mengumpulkan data-data dari triliunan halaman web/blog yang tersebar dalam jaringan. Kemudian ia akan menelusuri lalu menyusun satu persatu tingkat tautan/link yang terdapat pada masing-masing laman web tersebut.

Perilaku mengumpulkan dan menelusuri data-data pada halaman web/blog lainnya ini sering dikenal dengan sebutan crawling.

Kumpulan data hasil crawling yang dilakukan oleh search engine web,dikumpulkan dan disusun kedalam bank data search engine tersebut, penyusunan ini dikenal dengan sebutan indexing. .

Sedangkan halaman yang digunakan untuk menampilkan hasil pencarian berdasarkan kata kunci pengguna dalam search engine, dikenal dengan sebutan SERP (Search Engine Result Pages).

Sebagai informasi, dalam satu pencarian untuk satu kata kunci, Search engine bisa menampilkan miliaran link halaman web/blog dalam waktu kurang dari 2 detik.

Untuk memahami interaksi ketiga komponen seperti pada poin #1 diatas, berikut adalah ilustrasi dari interaksi SEO yang terjadi diantara ketiga komponen tersebut

2.1. Search engine menemukan adanya kebutuhan informasi dari pengguna internet

User/pengguna membutuhkan sebuah informasi penting sesuai kebutuhan mereka, kemudian user menginputkan data dilaman search engine dengan format teks ataupun suara.

Data input, atau disebut juga sebagai keyword/ kata kunci ini, akan menjadi dasar panduan bagi search engine web untuk menterjemahkan maksud dan harapan user dalam menemukan konten web/blog sesuai dengan keinginan user.

2.2. Search engine melakukan proses identifikasi data input  

Berdasarkan keyword dari pengguna, search engine akan mengidentifikasi data input tersebut dengan menggunakan  algoritma-algoritmanya.

Algoritma dalam search engine berfungsi untuk mengkalkulasi, mengidentifikasi dan menterjemahkan keyword sesuai dengan aturan dan program yang ada didalam algoritma tersebut, contoh :

  • User mengetikkan kata "Cokelat".
  • Search engine dengan algoritmanya, akan menentukan deskripsi kata "cokelat" yang di inputkan user. Apakah kata "cokelat" ini berkaitan dengan sebuah warna, berkaitan dengan buah, makanan ringan, atau berkaitan dengan salah satu grup band musik di Indonesia.  

Melalui bank data halaman web/blog, serta mengidentifikasi pola perilaku user di internet sebelumnya (biasanya dibaca melalui cookies dalam browser, ataupun history pencarian user sebelumnya), search engine akan menyesuaikan, menemukan serta memahami maksud dan tujuan dari kata kunci "cokelat" yang di inputkan oleh user tadi.

2.3. Search engine memilih dan memberi peringkat halaman web/blog 

Berdasarkan data-data dalam bank data search engine, Search engine kemudian memilih dan menyusun hasil laman web/blog yang memiliki struktur, informasi konten, serta hal-hal lainnya yang paling sesuai, relevan dengan kata kunci pengguna.

Susunan halaman web/blog kemudian diberikan peringkat dan disusun  kedalam SERP mulai dari halaman pertama sampai seterusnya,  ditentukan berdasarkan program algoritma search engine melalui seleksi ketat terhadap faktor-faktor dan kondisi masing-masing halaman web/blog.

Faktor-faktor penentu didalam algoritma search engine ini sangatlah banyak.  Berdasarkan informasi yang saya ketahui, faktor penentu ini kurang lebih berjumlah 200 faktor penilaian untuk memberikan peringkat pada halaman web/blog.

2.4. Search engine menyajikan halaman dengan hasil terbaik dan paling relevan 

Berdasarkan hasil identifikasi data dan faktor penentu kata dalam algoritma search engine tadi, maka search engine akan menampilkan informasi-informasi konten web/blog melalui SERP dengan hasil disusun berdasarkan peringkat dan relevansi konten yang paling sesuai dengan kebutuhan pengguna.

Halaman web/blog paling mendekati kesesuaian data antara data input (kata kunci) dengan faktor penentu dalam algoritma search enginelah yang akan menempati dan memiliki peringkat untuk berada di halaman pertama dari hasil laman mesin telusur.

Konten relevan, sesuai dan memiliki manfaat bagi user, menandakan bahwa Search engine tersebut mampu bekerja dengan baik dan mampu memenuhi harapan pengguna berdasarkan input data kata kunci (keyword) sebelumnya.


3. Peran SEO pada blog


Seperti pada penjelasan diawal, Search Engine Optimization adalah aktivitas untuk mengoptimalkan kinerja halaman web/blog supaya bisa berada pada peringkat pertama (atau halaman pertama) dan di tampilkan di dalam halaman hasil pencarian yang disajikan/dimuat oleh search engine sesuai kata kunci tersebut.

Maka, peran SEO dalam setiap halaman web/blog sangatlah diperlukan guna mendapatkan kesempatan lebih baik untuk diklik dan dikunjungi oleh banyak pengguna, mengingat jumlah laman web yang beredar di internet sudah lebih dari 60.000 triliun laman.

Lebih dari 60.000 triliun halaman web/blog yang beredar di internet, terindeks dan tersusun didalam bank data Search engine Google

Jumlah yang sangat banyak ini, menyebabkan persaingan antara setiap laman web (baik laman web/blog lama maupun baru) untuk tampil di halaman pertama SERP akan semakin ketat dan sulit.

Dengan menerapkan SEO pada laman web/blog kamu, kesempatan untuk meningkatkan jumlah trafik serta kunjungan  pengguna internet yang semakin banyak dari waktu ke waktu akan semakin mudah, dan tentu,  tanpa perlu mengeluarkan biaya iklan dalam mempopulerkan web/blog tersebut.

Search engine web sendiri, tentu memiliki formula serta algoritma guna menyusun hasil paling relevan dan sesuai untuk pengguna.

Maka sudah waktunya setiap halaman web/blog perlu dioptimasi supaya memiliki struktur dan kaidah yang bisa diterima, sesuai, serta mengikuti aturan dan struktur dalam algoritma search engine tersebut.

Oleh karena Google merupakan search engine terbesar dengan pengguna terbanyak, kali ini kita juga akan mengenali beberapa algoritma dan faktor penentu peringkat web/blog yang terdapat didalam algoritma search engine Google.

Didalam search engine Google, Google memiliki lebih dari 200 faktor penentu peringkat dan puluhan algoritma untuk memutuskan, menentukan dan memberi peringkat laman web/blog pada halaman hasil mesin telusurnya.

Hal ini dilakukan supaya hasil pencarian untuk pengguna, memiliki hasil informasi yang relevan dan sesuai dengan harapan si pengguna tersebut.

Dari sekian banyak algoritma Search Engine Google, ada beberapa algoritma Google yang digunakan dan cukup dikenal serta sudah dipublikasikan dikalangan webmaster sampai saat ini, yaitu:
  1. Algoritma Panda, 
  2. Algoritma Penguin, 
  3. Algoritma Hummingbird 
  4. Algoritma Mobilegeddon.
  5. dan lain-lain
Algoritma-algoritma tersebut selalu mengalami pembaruan dan perubahan, sehingga hasil penerapan SEO pada setiap halaman web/blog akan selalu dinamis dan berubah-ubah dari waktu ke waktu.

Hal ini merupakan suatu bentuk perbaikan yang wajar, dimana Google ingin selalu meningkatkan kinerja search enginenya terhadap relevansi dan keakuratan pencarian yang dilakukan oleh pengguna berdasarkan inputan dari kata kunci mereka.

Beberapa faktor penentu SEO diantaranya adalah  faktor kata kunci (keyword), kecepatan loading halaman web/blog, meta deskripsi, tag judul, mobile friendly, backlinks dan ratusan faktor lainnya yang terdapat dalam struktur dan kode halaman web/blog kamu.

Faktor-faktor tersebut diatas sangat mempengaruhi search engine Google dalam memberikan hasil peringkat pada halaman tersebut berdasarkan inputan kata kunci pengguna.

Penggunaan kata kunci yang berbeda-beda dari pengguna juga sangat mempengaruhi peringkat web/blog kita di laman hasil mesin telusur.

Sebagai contoh, pengguna menggunakan kata kunci "mengelola blog" di sebuah mesin telusur web. Pada hasil  SERP di laman pencari mesin telusur, web/blog kita bisa saja berada di peringkat 1 halaman satu.

Namun jika pengguna menggunakan penambahan kata pada keyword / kata kunci sehingga menjadi seperti ini  "cara mengelola blog",  bisa jadi web/blog kita berada di peringkat 7 halaman 1 atau malah lebih buruk dan berada jauh di halaman terbelakang pada laman hasil pencarian mesin telusur
.
Peringkat  terbaik bagi konten artikel web/blog pada hasil SERP dengan beberapa kata kunci yang relevan, menandakan bahwa optimasi SEO yang dilakukan terhadap konten tersebut berhasil.

Berikut adalah screnshoot dari salah satu halaman blog saya sebagai salah satu contoh hasil penerapan SEO pada halaman web/blog yang sudah saya lakukan pada artikel 5 cara kalimat pembuka artikel disukai pembaca dengan kata kunci "bagaimana membuat kalimat pembuka artikel".

Tujuan-search-engine-optimization-SEO-pada-webblog


4. Jenis SEO pada blog


Ada 2 jenis metode yang dikenal dan digunakan untuk mengoptimasi web/blog sehingga blog menjadi SEO friendly. 2 Jenis metode tersebut adalah SEO On Page dan SEO off Page, berikut adalah pengertiannya :

4.1. SEO on Page

SEO on Page merupakan metode optimasi halaman web/blog dilakukan didalam halaman web/blog tersebut. Disini kita perlu mengatur dan menyusun struktur kode HTML maupun coding yang terdapat pada template web/blog kita.

Selain itu kita juga perlu menjaga kualitas dari konten dan artikel kita supaya mudah dikenali dan diterima oleh algoritma search engine sebagai laman web/blog yang sesuai dan ramah untuk pengguna. Berikut beberapa cara yang saya ketahui dalam menerapkan SEO on Page
  1. Penggunaan template SEO Friendly dan mobile friendly
  2. Loading halaman cepat
  3. Konten mengandung kata kunci yang relevan dengan kebutuhan pengguna
  4. Penggunaan struktur heading tag (tag judul pada judul blog dan konten dalam template, biasanya ditandai dengan kode H1 sampai H6)
  5. Penggunaan meta tag dan meta deskripsi relevan dengan konten dan kata kunci pencarian.
  6. Penggunaan struktur URL singkat dan relevan
  7. dan lain-lain

4.2. SEO off Page

SEO off Page merupakan optimasi dilakukan dari luar halaman web/blog. Disini kita melakukan aktivitas memperkenalkan web/blog kita melalui forum, blogwalking, mendaftar ke blog direktori, dan lain-lain dengan tujuan membangun dan meningkatkan Backlink berkualitas (tautan link di web/blog lain jika diklik mengarah ke web/blog yang kita kelola). Berikut beberapa cara yang saya ketahui dalam menerapkan SEO off Page
  1. Re post artikel melalui social media seperti facebook, twitter dan lain-lain secara kontinyu.
  2. Blogwalking dan memberikan komentar yang relevan terhadap artikel yang di komentari.
  3. Mensubmit web/blog kita kedalam web/blog directory
  4. Memperkenalkan web/blog kita melalui forum diskusi.
  5. dan lain-lain


5. Tujuan optimasi SEO


Menerapkan SEO pada web/blog pada dasarnya memiliki tujuan untuk memperbaiki dan meningkatkan posisi/rangking/peringkat situs web atau halaman web, dihalaman hasil pencarian mesin telusur (Search Engine Result Pages).

Namun jika diperdalam lagi , maka tujuan utama dengan menerapkan SEO pada web/blog adalah untuk mendatangkan pengunjung dan meningkatkan jumlah trafik sebanyak-banyaknya kedalam situs web /blog yang kita miliki tanpa memerlukan biaya pemasaran,  seperti contohnya memasang iklan web/blog kepada biro periklanan online.


6. Manfaat optimasi SEO 


Penerapan SEO secara tepat dan dilakukan dengan baik serta wajar, akan memberikan banyak manfaat bagi kelangsungan aktivitas online yang sedang kita lakukan, diantaranya:
  1. Web/blog kita bisa menduduki peringkat pertama di mesin pencari
  2. Web/blog memiliki peluang dan kesempatan lebih besar untuk diklik oleh pengguna internet sehingga jumlah kunjungan akan meningkat.
  3. Meningkatnya jumlah kunjungan akan memberikan kesempatan kita untuk menemukan relasi bisnis ataupun teman lebih banyak lagi.
  4. Jika web/blog kamu digunakan untuk berbisnis online, maka peluang untuk meningkatkan penjualan juga akan semakin besar sehingga penghasilanpun akan meningkat.


Kesimpulan


SEO merupakan optimasi halaman web/blog yang sedemikian rupa sehingga web/blog tersebut mampu berada di halaman pertama Search Engine Result Pages.

Meskipun disini kita membahas optimasi halaman web/blog supaya lebih mudah dikenali dan diberikan peringkat terbaik dihalaman satu oleh Search engine, namun
kebergunaan dan manfaat yang dirasakan pengguna saat mereka membaca konten artikel kita jauh lebih penting
dan tentunya akan lebih bertahan lama meskipun algoritma search engine berubah-ubah ratusan kali.

Tanpa perlu berada di halaman pertama SERP, konten bermanfaat dan bisa memberikan manfaat besar bagi pembacanya, tetap akan menjadi konten "evergreen" yang akan terus tersebar sampai masanya berakhir.

Demikianlah artikel mengenal apa itu Search Engine Optimization yang bisa saya sampaikan. Semoga artikel ini semakin menambah wawasan dan  bisa bermanfaat buat kita semua.
Daftar isi [ Lihat ]
SHARE
Tidak ada komentar
Posting Komentar